Nama Android L Sebenarnya - Sistem operasi android dari waktu kewaktu selalu menghadirkan seri terbaru. Hingga sampai saat ini setidaknya sudah ada 9 seri OS android mulai dari seri cupcake hingga terakhir adalah seri kitkat yang dijalankan pada ponsel-ponsel terbaru. Uniknya nama-nama dari setiap sistem operasi android ini selalu menggunakan nama makanan seperti cupcake, gingerbread, ice cream sandwitch dan lainya. Kabar terakhir, sistem operasi besutan Google ini telah menyiapkan versi terbaru dengan kata sandi L. Dari informasi yang beredar Android L ini yang sudah diperkenalkan pada ajang Google I/O bulan juni lalu akan segera diluncurkan pada bulan november mendatang. Namun hingga kini belum ada kejelasan apa nama android L sebenarnya. 

Isu nama android L ini kembali mengudara. Hal ini dipicu oleh salah satu akun google plus yakni Giovanni Calabrese yang menghembuskan kabar bahwa nama android L sebenarnya adalah "Licorice". Licorice sendiri adalah nama dari sebuah permen karet manis berbentuk akar. Jika hal ini benar adanya maka akan menampik penamaan android yang simpang siur sejak beberapa bulan lalu. Setelah Google memperkenalkan Android L di ajang Google I/O berhembus isu tentang penamaan android L. Setidaknya ada 4 nama yang sempat diisukan sebagai nama android L yakni Lion, Lemon Meringue pie, Lolipop dan terakhir adalah Licorice.
Nama Lemon Meringue pie sendiri berhembus setelah ada bocoran informasi pada sertifikasi wifi milik tablet HTC Nexus yang terdapat singkatan "LMP". Singkatan tersebut diyakini adalah Lemon Meringue pie yang merupakan nama sebenarnya dari Android L. Sedangkan nama "Lion" didapatkan dari hasil bencmark sang penerus nexus 5 yang beredar luas. Dalam hasil tersebut tertera sistem operasi yang digunakan adalah Android 5.0 Lion. Sedangkan nama "Lolipop" beredar setelah google mengunggah foto ulang tahunya yang ke-16. Di puncak kue tart tersebut tertanam 2 buah permen karet lolipop. Lantas beberapa kalangan menganggap bahwa lolipop tersebut akan digunakan untuk menjadi nama android L.
Yang menjadi pertanyaan siapa giovanni calabrese yang menghembuskan isu nama Licorice ini? Dari informasi yang kami dapatkan, ia adalah seorang desainer deretan patung nama android yang terdapat di gedung googleplex Mountein View, Amerika. Di gedung tersebut terdapat 9 patung dari android seri pertama hingga android kitkat. Dalam akun google plus nya tersebut, ia berujar bahwa ia tak menyukai Licorice namun ada kabar gembira diluar sana. Apakah benar nama android L sebenarnya adalah Licorice? kita tunggu saja sampai tanggal rilis android L. Berikut ini kami berikan list OS android dari yang pertama hingga terakhir.
- OS Android 1.5, Cupcake
- OS Android 1.6, Donut
- OS Android 2.0, Éclair
- OS Android 2.2, Froyo
- OS Android 2.3, Gingerbread
- OS Android 3.0, Honeycomb
- OS Android 4.0, Ice Cream Sandwich
- OS Android 4.1, Jelly Bean
- OS Android 4.4, KitKat
- OS Android 5.0, Lion/Lemon Meringue Pie/Lolipop/Licorice (?)
0 Response to "Licorice, Nama Android L Sebenarnya ?"
Posting Komentar